Pesantren Condong Menggelar Public Speaking Motivation bersama Ustaz Taqy Motiva, S.Sos., M.Pd.

Share on:

Facebook
X
WhatsApp
Foto bersama Ustaz Taqy Motiva, S.Sos., M.Pd. dalam kegiatan Public Speaking Motivation
Foto bersama Ustaz Taqy Motiva, S.Sos., M.Pd. dalam kegiatan Public Speaking Motivation (dok. condong media)

CONDONG.ID, Tasikmalaya – Pada hari Kamis, (12/09) Pesantren Condong mengundang seorang motivator sekaligus ahli public speaking yaitu Ustaz Taqy Motiva, S.Sos., M.Pd. dalam kegiatan Public Speaking Motivation. Kegiatan ini dimonitoring oleh bagian PUSDAC (Public Speaking and Discussion Advisory Council) Pesantren Condong dan diperuntukkan bagi seluruh santri dan satriwati Pesantren Condong.

Kegiatan ini mengusung tema belajar, bergerak, berdampak. Tema yang dibuat selaras dengan tujuan diadakannya kegiatan Public Speaking Motivation ini meningkatkan keterampilan seluruh santri-santriwati berbicara di depan umum sekaligus meningkatkan rasa percaya diri setiap santri ketika tampil berpidato. Dalam pelaksanaannya, kegiatan ini dibagi ke dalam dua waktu yaitu siang hari pukul 13.00 WIB untuk seluruh santriwati dan malam hari pukul 20.00 WIB untuk seluruh santri.

Ustaz Taqy Motiva, S.Sos., M.Pd. menyampaikan bagaimana cara seseorang membangun motivasi dan mental percaya diri untuk tampil di depan banyak orang. Selain itu, beliau juga menyampaikan cara-cara untuk menghindari berbagai kesalahan saat berbicara di depan umum. Apa yang disampaikan beliau sangat bermanfaat untuk membangun pola pikir setiap santri untuk percaya diri tampil di depan umum yaitu berpidato. Dalam penyampaian materinya, Ustaz Taqy Motiva, S.Sos., M.Pd. sangat berbaur kepada seluruh santri-santriwati yang disambut meriah oleh semua santri.

Public Speaking Motivation bersama Ustaz Taqy Motiva, S.Sos., M.Pd. (dok. condong media)

Dengan adanya kegiatan Public Speaking Motivation ini memberikan wawasan yang lebih luas kepada seluruh santri-santriwati terkait bagaimana berpidato yang baik dan sesuai, baik dalam aspek cara menyampaikan ide atau berinteraksi dengan penonton. Selain itu, dengan adanya kegiatan ini diharapkan mampu meningkatkan rasa percaya diri dan keterampilan berbicara setiap santri. Dengan begitu, akan lahir banyak da’I muda yang berkualitas dan mampu mensyiarkan Islam ke seluruh dunia.

“Dengan adanya seminar ini dapat membantu seseorang untuk lebih percaya diri saat berbicara di depan umum, mengurangi rasa gugup, cemas dengan teknik-teknik yang tepat dan meningkatkan kemampuan berbicara dengan efektif dan artikulasi yang jelas sehingga dapat mempengaruhi atau meyakinkan orang lain yang menjadi lawan bicara kita ketika berpidato.” Ucap Ustazah Annisa Yuliani selaku salah satu bagian PUSDAC Pesantren Condong.[]

[custom_views]

Share on :

Facebook
X
WhatsApp