
WWW.CONDONG.ID,Tasikmalaya-Sebelum melaksanakan ujian sumatif awal, Kuliyatul Mualimin Al-Islamiyah (KMI) Pesantren Condong mengadakan apel pembukaan terlebih dahulu pada hari Sabtu (28/09) di lapangan Riyadlul Solihin Pesantren Condong.
Apel pembukaan ujian sumatif awal ini dipimipin langsung oleh direktur KMI Pesantren Condong ustaz Moh. Syahrul Zaky Romadloni MA. Ed. Pada kesempatan ini, beliau menyampaikan amanat dan tujuan dari pada diadakannya ujian sumatif awal. “Condong adalah tempat para nelayan-nelayan yang bersungguh-sungguh dalam mencari tujuannya.” Ucap ustaz Syahrul dengan kalimat analogi. Bahwa nelayan tidak pernah takut dan gentar oleh gelombang laut yang kuat, begitu juga santri Pesantren Condong harus berani menghadapi ujian-ujian yang akan dilaksanakan dari hari Sabtu sampai hari Ahad (28/09-04/10) mendatang.
Setelah menyampaikan amanat dan membuka ujian sumatif awal secara seremonial, kemudian ustaz Syahrul membacakan aturan dan teknis saat santri mengerjakan soal di kelas. yaitu untuk pelajaran kepesantrenan dilaksanakan secara tulis di kelas, dan untuk pelajaran umum dilaksanakan secara online di lab komputer Pesantren Condong. adapun pelajaran yang diujikan hanya 12 pelajaran, yaitu Mahfuzot, Durusullugoh, Fiqih, Hadis, Balagoh, Tauhid, Mutholaah, Shorof, IPA, Kimia, Matematika.
Seusai pembacaan aturan dan teknis ujian, seluruh santri pergi ke kelas masing-masing dibimbing oleh ustaz pengawas yang sudah dijadwalkan.
Seiring dengan berlangsungnya kegiatan ujian sumatif awal, santri putra Pesantren Condong juga ditekankan untuk belajar dan membawa buku ke mana pun akan pergi, alih-alih mengaplikasikan pepatah arab yaitu ‘sebaik-baiknya teman duduk adalah buku’. Dalam hal ini wali kamar dan wali kelas ikut andil dalam mengawasi anak-anaknya untuk tetap belajar.